RAIDER KHUSUS 744/SYB


Rabu, 10 September 2014

PEMBEKALAN PEMBINAAN TERITORIAL KEPADA PRAJURIT YONIF 744/SYB YANG AKAN MELAKSANAKAN SATGAS PAMTAS RI-RDTL OLEH KABAGBINSAT SDIRBINPUANTER PUSTERAD



Kepala Bagian Pembinaan Satuan Teritorial Angkatan Darat, Letkol Kav. Abdul Haris bersama teamnya memberikan pembekalan kepada para prajurit yang berdinas di satuan Yonif 744/SYB yang terletak langsung dengan perbatasan yang akan melaksanakan Satgas pamtas RI-RDTL. Pada kesempatan tersebut Kabagbinsat diterima oleh Danyonif 744/SYB Letkol Inf. Yudi Gumilar, S.Pd. dan menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kabagbinsat serta seluruh peserta pembekalan.  Dengan harapan mudah-mudahan acara pembekalan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar sehingga nantinya para peserta memahami dan menguasai benar hal-hal apa saja yang berkaitan dengan pelaksanaan Binter di daerah rawan konflik dan daerah perbatasan.




Pelaksanaan pembekalan binsat pada hari Rabu tanggal 10 September 2014 tepat pukul 07.30 Wita bertempat di Aula serba guna Sivava. Dalam sambutannya, Kabagbinsat menyampaikan juga Pembinaan teritorial TNI AD saat ini merupakan fungsi utama disamping fungsi pertempuran dan pembinaan kekuatan. Untuk mendukung Binter sebagai fungsi utama, diperlukan penyesuaian terhadap penjabaran strategi Binter ke dalam kegiatan Binter yang aplikatif bagi Satuan Komando kewilayahan, Satuan Non Komando kewilayahan dan Satgas yang melaksanakan Operasi pengamanan daerah rawan maupun Pamtas sesuai tuntutan situasi dan kondisi masing-masing wilayah.




Adapun tujuan dari pembekalan Pembinaan teritorial ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan wawasan tentang Pembinaan Teritorial khususnya di daerah rawan konflik dan perbatasan baik kepada Satuan Kewilayahan,  Satuan Non Kewilayahan maupun kepada Satuan Tugas Pengamanan agar memahami dan menguasai tugas-tugas teritorial serta mampu menerapkan,  Kemampuan Teritorial, Sikap Teritorial selama dalam pelaksanaan satgas pamtas nantinya. Selain itu, setiap prajurit yang merupakan ujung tombak di lapangan harus bisa menerapkan ilmu yang telah diterapkan oleh Kabagbinsat maupun kemampuan yang dimiliki oleh prajurit itu sendiri.




Hal ini yang dilaksanakan dalam ilmu teritorial  "Lambung  Rujak" yaitu: Menyelami, Menghubungi, Mempengaruhi dan Mengajak masyarakat sekitar. kegiatan binsat yang dilaksanakan agar memperoleh kesamaan pola pikir dan pola tindak dalam penerapan Binter dilapangan melalui penguasaan materi-materi yang disampaikan untuk menjaga hubungan baik dengan masyarakat pada umumnya sehingga terjalin hubungan baik dengan masyarakat dan menjadi kunci         kesuksesan kegiatan itu sendri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar