RAIDER KHUSUS 744/SYB


Sabtu, 31 Agustus 2013

Pelaksanaan UST Tingkat Kompi Yonif 744/SYB


        Uji Siap Tempur ( UST ) merupakan sebuah kegiatan latihan pertempuran yang diaplikasikan secara nyata dilapangan dan dilakukan secara terorganisasi. Batalyon Infanteri 744/SYB berkesempatan melaksanakan latihan UST Kompi yang diselenggarakan langsung oleh Brigif 21/Komodo di daerah Wedomu Komplek dekat Pos Davala Perbatasan RI-RDTL (Republik Demokrasi Timor Leste).




      Pada Hari Senin tanggal 26 Agustus 2013 berlangsung Upacara Pembukaan UST Kompi Yonif 744/SYB dan dilanjutkan dengan jam komandan oleh Dabrigif 21/Komodo selaku Komandan Latihan. Kegiatan dilaksanakan oleh Kompi-Kompi Senapan dan Kompi Bantuan Yonif 744/SYB serta  Kompi Markas sebagai pelayan sekaligus pendukung latihan UST. Upacara diselenggarakan di Lapangan Mako Yonif 744/SYB Tobir - Atambua.












      Kegiatan dimulai dari pergeseran pasukan menuju daerah latihan Wedomu Komplek dan dilanjutkan dengan serangkaian kegiatan sesuai dengan urutan prosedur latihan UST tingkat Kompi. Prajurit pelaku latihan juga dibekali persenjataan yang lengkap ditambah dengan logistik mentah untuk memaksimalkan jalanya kegiatan latihan ini.




     Penyelenggaraan latihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan personel Yonif 744/SYB sehingga mampu melaksanakan tugas apapun yang dibebankan kepada satuan secara optimal dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan tugas kedepan. Sekaligus sebagai tahapan menuju latihan Gladi Posko I dan II.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar